get app
inews
Aa Read Next : Nenek di Rohil Tewas Dibanting Perampok, Sikat HP dan Uang

Lewat Bimtek, Polres Rohil Minta KPPS Srikayangan Wujudkan Pemilu Aman

Senin, 29 Januari 2024 | 17:40 WIB
header img
Bimtek Pemilu di Rohil (Foto MNC Portal)

 

ROHIL,iNewsPekanbaru.id -  Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Kepenghuluan Srikayangan, Kecamatan Tanjung Medan, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) diberi bimbingan teknis (bimtem) terkait pemungutan dan penghitungan surat suara pada Pemilu 2024 

Bimtek tersebut dihadiri Bhabinkamtibmas Kepenghuluan Sri Kayangan Bripka L Sihombing, mewakili Kapolsek Pujud, AKP Tri Adiyatmi, di Aula Kantor Kepenghuluan Srikayangan. Kegiatan itu untuk menyukseskan pelaksanaan Pemilu.

"Telah digelar Bimtek pemungutan dan penghitungan serta rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara serta penggunaan informasi rekapitulasi di Kepenghulan Srikayangan Kecamatan Tanjung Medan," ujar  Kapolres Rohil, AKBP Andrian Pramudianto, melalui Pelaksana Harian Kasi Humas Polres Rohil Iptu Yulanda Alvaleri S,

Ia menjelaskan, Bhabinkamtibmas menyampaikan agar KPPS dapat melaksanakan tugasnya dengan baik sesuai tugas pokok dan fungsi  yang telah ditentukan dalam peraturan perundang-undangan. KPPS juga diingatkan untuk tetap menjaga integritas dan netralitas. Menyelenggarapan pemilu dengan jujur, adil dan adil.

KPPS merupakan ujung tombak dalam pelaksanaan pemilu. "Diharapkan KPPS  saling dukung demi kelancaran pelaksanaan Pemilu 2024," kata dia.

 Kapolres Rohil, AKBP Andrian Pramudianto mengatakan, Polri bertugas menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan rangkaian pemilu. Di setiap tempat pemungutan suara (TPS) ditempatkan personel untuk pengamanan.

Minimal satu hari jelang pemungutan suara,  personel yang ditugaskan sudah berada di TPS.  "Ini untuk memudahkan koordinasi demi kelancaran pemilu," kata Andrian.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua KPPS, Devis, Ketua BPK Tanjung Medan, Sekretaris Desa dan seluruh KPPS Srikayangan.

Editor : Banda Haruddin Tanjung

Follow Berita iNews Pekanbaru di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut