ROHIL,iNewsPekanbaru - Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I.K M.H, memberikan bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat Jalan Pusara Kepenghuluan Kecamatan Bangko, yang
terdampak pasca mengalami banjir, Jumat (25/10/2024).
Bagikan bansos kepada 20 orang warga binaannya, Kapolres Rohil didampingi Kasat Intelkam Polres Rokan Hilir AKP Rafidin Lumban Gaol, S.H, Ps. Kanit Politik Sat Intelkam Polres Rokan Hilir, Aipda Indra Saputra dan Bhabinkamtibmas Bagan Jawa Bripka Ardi, juga menyampaikan pesan pilkada damai.
Kapolres Rokan Hilir AKBP Isa Imam Syahroni, S.I.K M.H, menjelaskan kegiatan tersebut melalui Plh Kasi Humas Polres Rohil Ipda Fahrudin Ahmadi Rambe,S. Pd.
"Cooling System Bapak Kapolres Rokan Hilir memberikan bantuan sosial kepada masyarakat pasca terdampak banjir," terang Ipda Fahrudin Ahmadi Rambe.
"Tujuan Cooling System Kapolres Rokan Hilir sebagai bentuk kepedulian Polri Khususnya Polres Rokan Hilir untuk membantu meringankan beban warga pasca terdampak banjir dan upaya Polres Rokan Hilir dalam memberikan pengayoman dan pelayanan terhadap masyarakat.
"Selain itu juga, karena bersamaan dengan sedang menghadapi Pilkada tahun 2024, Bapak Kapolres Rohil berpesan untuk bersama sama mewujudkan terciptanya situasi Kamtibmas aman dan kondusif di Kabupaten Rokan hilir," imbuhnya.
Editor : Banda Haruddin Tanjung