Polsek Bina Widiya Koordinasi ke Petani Terkait Ketahanan Pangan

Rahmad Riski
Petani di daerah Binawidiya (ist)

PEKANBARU, iNewsPekanbaru.id  - Dalam upaya mendukung program Polri untuk mewujudkan ketahanan pangan, Polsek Binawidya turun koordinasi dengan para petani di Kelurahan Sungai Sibam Kecamatan Binawidya, Kota Pekanbaru.

Bhabinkamtibmas Polsek Binawidya Aipda Edwar Gustaf, langsung turun menyambangi masyarakat yang sedang bertani padi dan sekaligus melaksanakan cooling system demi mewujudkan pilkada 2024 yang aman dan damai.

Kapolsek Binawidya Kompol Asep Rahmat. SH.SIK.MM menuturkan bahwa kegiatan sambang terhadap petani ini guna menggali informasi terhadap permasalahan yang dihadapi para Petani akan memberikan solusi  terkait dengan pengembangan pertanian. 

“Kami ingin mendengarkan langsung dari para petani mengenai kendala yang mereka hadapi. Dalam pengembangan Ketahanan Pangan di bidang Pertanian," ujar Kapolsek Binawidya.

Dalam pertemuan tersebut, petani mengungkapkan berbagai tantangan, mulai dari cuaca yang tidak menentu hingga serangan hama yang sering merusak tanaman sehingga mempengaruhi produksi tanaman. 

Kegiatan sambang ini mendapat sambutan yang positif dari masyarakat petani yang ada di Kecamatan Binawidya, dan berharap adanya  kerja sama dan dukungan Polri dalam hal ini Polsek Binawidya, dengan petani, dapat terus berlanjut sehingga bisa mewujudkan ketahanan pangan yang andal dan berkualitas

Editor : Banda Haruddin Tanjung

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network