Presiden Jokowi Resmikan Tol Bangkinang Koto Kampar

Nanda
Persiapan Personil TNI Polri Dalam Penyambutan Presiden Jokowi

iNewsPekanbaru.id - Presiden Jokowi akan melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Riau. Salah satu yang ditinjau adalah meresmikan tol Trans Sumatera yang ada di Kabupaten Kampar.

Mantan Gubernur DKI ini jadwalkan akan tiba di Pekanbaru Riau pada 31 Mei 2024. Setelah tiba di Bandara Pekanbaru, Presiden Jokowi akan menuju Kabupaten Kampar untuk meresmikan Tol Pekanbaru-Padang pada ruas Bangkinang-XIII Koto Kampar.

"Bapak Presiden dari Sumatera Selatan tiba di Pekanbaru pukul 7.30 WIB. Setelah itu beragkat dari bandarakita  lansung menuju pintu Tol Koto Kampar untuk meresmikan tol,"kata Kapolda Riau Irjen M Iqbal Rabu (29/5/2024) saat persiapan pengamanan Presiden RI di Halaman Kantor Gubernur Riau.

Setelah itu presiden juga akan solat Jumat. Setelah itu orang nomor satu di Indonesia akan melihat IPAL di daerah Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru.

 

"Beliau Solat Jumat lokasi belum ditentukan, ada berbagai lokasi yang sudah dipersiapkan seketariat presiden. Setelah itu beliau meninjai IPAL di Tenayan,"tukas mantan Kadiv Humas Mabes Polri.

 

Untuk pemangaman, tentunya TNI dan Polri siap melaksakan pengamanan selama Presiden di Riau. Kemudian pada esok harinya 1 Juni 2024, Presiden dijadwalkan akan ke upacara Hari Lahir (Harlah) Pancasila 1 Juni 2024 di Kota Dumai.

Jalan Tol Seksi Bangkinang–XIII Koto Kampar memiliki panjang 24,7 km. Nantinya jalan bebas hambatan jalur XIII Koto Kampar ini akan terkoneksi ke Provinsi Sumatera Barat. Tol Bangkinang–XIII Koto Kampar sebelumnya telah diuji coba pada Idul Fitri tahun ini. 

Sebelumnya Presiden Jokowi pada 4 Januari 2023 telah meresmikan jalur Pekanbaru-Bangkinang Kabupaten Kampar. Tol tersebut memiliki panjang 40 kilometer.

Dalam pengaman presiden selama dua hari di Riau, sebanyak 1200 personil dikerahkan.

 

Editor : Banda Haruddin Tanjung

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network