get app
inews
Aa Read Next : Pemilu Di Kuansing Berjalan Aman dan Lancar

Polwan Cantik Polres Kuansing Ajak Warga Gunakan Hak Suara

Jum'at, 02 Februari 2024 | 14:31 WIB
header img
Polwan Polres Kuansing (Foto Ist)

iNewsPekanbaru.id- Satlantas Polres Kuansing, Riau mengelar kegiatan di jalan raya. Namun kali ini petugas tidak memfokuskan untuk merazia kendaraan yang tidak mematuhi aturan, tetapi melakukan sosiaiasi Pemilu jelang hari pencoblosan.

  
Kegiatan ini dipimpin Kasat Lantas Polres Kuasing AKP Boy Setiawan. Kasat lantas juga didampingi sejumlah personil termasuk polwan polwan cantik. Kegiatan dipusatkan di perempatan Jalan Proklamasi, Kecamatan Kuantan Tengah.

Salah satu caranya adalah dengan memajang tulisan dalam spanduk yang bertuliskan 'Jangan Golput Suara Kita menentukan Nasib Bangsa', 'Golput Bukan Budaya Kita' dan14 Febuari datang ke TPS'. Tulisan ini dipegang oleh para Polwan dari Satlantas Polres Kuaning. 

Kasat Lantas Polres Kuansing Boy menjelaskan bahwa tujuan kegiatan ini adalah menghimbau kepada pengguna jalan agar bersama menyukseskan Pemilu. Warga diharapkan bisa menggunakan hak suara dan pihak kepolisian akan menjaga keamanan pemilih.  

"Mari masyarakat menggunakan hak suaranya di Pemilu 2024," katanya Jumat (2/2/2024).

Selain itu warga juga diminta menjaga kondusifitas jelang hari pencoblosan. Warga diminta juga jangan mudah terpecah belah dengan isu isu yang belum diketahui kebenarannya.

"Mari kita ciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif menjelang Pemilu 2024 di Polres Kuansing, jangan mudah termakan hoaks terlebih di media sosial," tegasnya.


 

Editor : Banda Haruddin Tanjung

Follow Berita iNews Pekanbaru di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut