Pekerja Tewas, PHR Tegaskan Hentikan Sementara Operasional
NewsPekanbaru. id– Sebuah insiden kerja serius dilaporkan terjadi di salah satu lokasi pengeboran (rig) di Duri Field, Wilayah Kerja (WK) Rokan, yang dioperasikan oleh PT Pertamina Hulu Rokan (PHR). Insiden ini mengakibatkan satu pekerja mitra kerja tewas dan dua lainnya mengalami luka-luka.
Korban meninggal dunia adalah seorang pegawai dari PT Arthindo Utama (PT AU), yang merupakan salah satu mitra kerja PHR.
Atas insiden itu pihak perusahaan eksplorasi minyak dan gas bumi melalui Corporate Secretary Pertamina Hulu Rokan, Eviyanti Rofraida, menyampaikan pernyataan resmi terkait insiden tersebut:
"PT Pertamina Hulu Rokan mengonfirmasi bahwa terjadi insiden di salah satu lokasi Duri Field yang menyebabkan 1 (satu) pegawai PT Arthindo Utama (PT AU) yang merupakan mitra kerja PHR, meninggal dunia," ujar Eviyanti Rofraida kepada iNewsPekanbaru RRabu 26/11/2025).
PHR juga menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas kejadian ini.
"PHR menyampaikan duka cita mendalam atas berpulangnya pegawai mitra kerja di Duri," tambahnya.
Saat ini, penyebab pasti insiden tersebut masih dalam proses penyelidikan. PHR menyatakan komitmennya untuk melakukan investigasi secara intensif.
"Penyebab insiden masih dalam penyelidikan dan kami akan investigasi secara intensif dalam insiden ini. Aktivitas rig di lokasi kejadian telah dihentikan sebagai upaya memastikan keamanan dan keselamatan di lapangan," jelas Eviyanti.
Penghentian sementara aktivitas rig ini dilakukan sebagai langkah sigap untuk memastikan tidak ada risiko lebih lanjut di lokasi kejadian dan mempermudah proses investigasi.
Eviyanti Rofraida juga menegaskan bahwa keselamatan kerja merupakan prioritas utama dalam setiap operasi yang dilakukan PHR di WK Rokan.
Editor : Banda Haruddin Tanjung