get app
inews
Aa Text
Read Next : Sinergitas TNI,Polri, dan Satpol PP Sterilkan Logistik Pemilu di PPK Siak Kecil

Bersama BBSKDA, Polres Pelalawan Evakuasi 2 Gajah yang Keliaran di Gudang Logistik Pemilu 

Kamis, 01 Februari 2024 | 15:11 WIB
header img
Gajah di Pelalawan Dievakuasi (Foto Ist)

iNewsPekanbaru.id - Gajah liar yang selama ini  berkeliaran dan membuat resah di Pangkalan Kerinci berhasil diamankan untuk di evakuasi ke lokasi Pusat Latihan Gajah (PLG) Minas Kabupaten siak. Dimana selama in, gajah liar itu berkeliaran di sejumlah lokasi termasuk ke Gudang KPU Kabupaten Pelalawan.

Dimana karena beberapa ke gudang logistik  membuat Petugas Polri yang melakukan Pengamanan Logistik KPU di Kelurahan Pangkalan harus lebih waspada mengantisipasi ancaman gajah liar  itu.

Merespon keluhan masyarakat tentang keberadaan gajah yang selalu berkeliaran di gudang logistik KPU Pelalawan dan lokasi pemukiman masyarakat, Polri, TNI hadir bersama Pihak BBKSDA  (Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam) untuk melakukan evakuasi. Hal ini juga  guna mewujudkan cooling system hadir di tengah masyarakat guna melakukan upaya mengamankan Kawanan gajah liar ke tempat yg lebih aman. 

Menggunakan Satu ekor gajah jinak yang di datangkan dari tempat Pelatihan Gajah 2 ekor gajah liar berhasil di amankan, Rabu  (31/ 1/2024) pukul 20.00 Wib, 

Upaya Pengamanan Kawanan gajah liar di pimpin ketua Tim BKSDA Riau yang  Jensen Siregar. Kronologis penangkapan gajah dimulai dari wilayah desa mekar jaya sampai ke areal 300 RT 04 rw 05 Kelurahan Pangkalan Kerinci Barat. Adapun gajah diangkut menggunakan Fuso dengan nomor Polisi  BK 8898 TB. Dalam pelaksanaan evakuasi gajah terdapat dalam keadaan kondusif dan akan di evakuasi ke Lokasi Pelatihan Gajah Minas Kabupaten Siak.Riau.

Saat di konfirmasi oleh awak media Kapolres Pelalawan AKBP. Suwinto.SH.SIK menyampaikan bahwa kawanan gajah liar Yang selama ini berkeliaran di lokasi gudang logistik KPU kabupaten Pelalawan berhasil di amankan dan kemudian akan di evakuasi ke lokasi yang lebih aman di lokasi Pelatihan Gajah oleh tim gabungan Polri,TNI dan BKSDA kabupaten Pelalawan.

"Alhamdulillah Ini gajah yg selama beberapa bulan ini berkeliaran di gudang logistik KPU dan cukup membuat resah masyarakat seputaran Pangkalan kerinci berhasil di amankan untuk di pindahkan ke lokasi habitatnya, hal ini tercipta berkat kerja sama polri/ TNI, BKSDA kabupaten dan Masyarakat kabupaten Pelalawan yang telah bersinergi wujudkan cooling system jelang Pemilu 2024,"kata Kapolres Pelalawan Kamis (1/2/2024).

Editor : Banda Haruddin Tanjung

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut