Taiwan, iNewsPekanbaru.id — Harapan Indonesia untuk meloloskan lebih banyak wakil ke babak semifinal Taipei Open 2025 kembali harus pupus. Dua pemain andalan, Moh. Zaki Ubaidillah di sektor tunggal putra dan pasangan ganda putra Rahmat Hidayat/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, terhenti di babak perempatfinal yang digelar Jumat (9/5/2025) malam di Taipei Arena.
Laga dramatis terjadi pada pertandingan antara Zaki — yang akrab disapa Ubed — melawan unggulan pertama asal Taiwan, Chou Tien Chen. Bermain di hadapan publik tuan rumah, Ubed tampil mengejutkan dengan memberikan perlawanan ketat.
Setelah menang di gim pertama 21-16, Ubed harus kehilangan dua gim berikutnya dengan skor tipis 18-21 dan 19-21. Kekalahan tersebut terasa menyakitkan, apalagi Ubed sempat menyamakan kedudukan dari 14-19 menjadi 19-20 di gim ketiga, sebelum akhirnya gagal menahan serangan terakhir Chou akibat kesalahan langkah.
Ganda Putra Tak Berkutik Hadapi Wakil Jepang
Nasib serupa dialami ganda putra Rahmat Hidayat/Yeremia Rambitan, satu-satunya wakil Indonesia di sektor ini. Mereka harus mengakui keunggulan pasangan Jepang, Takumi Nomura/Yuichi Shimogami, yang tampil solid dan agresif sejak awal laga.
Bertanding tanpa banyak perlawanan, Rahmat/Yere menyerah dua gim langsung dengan skor 18-21 dan 13-21.
Dengan kekalahan ini, Indonesia hanya menyisakan tiga wakil di babak semifinal Taipei Open 2025, yaitu:
Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu (ganda campuran)
Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva Ramadhanti (ganda campuran)
Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose (ganda putri)
Editor : Banda Haruddin Tanjung
Artikel Terkait