4 Debt Collector Fighter Pekanbaru Ngamuk di Halaman Polsek Bukit Raya Dicokok Polda Riau

Banda Haruddin Tanjung
Empat debt collector, termasuk ketua tim mereka ditangkap oleh tim gabungan Polda Riau dan Polresta Pekanbaru. Foto: Banda Haruddin Tanjung

PEKANBARU, iNewsPekanbaru.id - Empat debt collector, termasuk ketua tim mereka, ditangkap oleh tim gabungan Polda Riau dan Polresta Pekanbaru setelah melakukan tindakan brutal di halaman Polsek Bukit Raya, Pekanbaru, Riau.

Para pelaku yang diamankan adalah A alias Kevin (46), yang merupakan kepala tim dari Debt Collector Fighter Pekanbaru, serta tiga anggotanya: MHA (18), R alias Riau (46), dan RS alias Garong (34).

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Riau Kombes Asep Darmawan, didampingi sejumlah pejabat kepolisian, mengungkapkan bahwa pihaknya masih memburu tujuh debt collector lainnya yang terlibat dalam insiden ini. Ia juga mengimbau para buronan untuk segera menyerahkan diri.

Kondisi korban, Ramadani Putri alias RP (30), yang saat kejadian berada di dalam mobil bersama suaminya, mengalami luka-luka dan trauma akibat pengeroyokan tersebut. Suami korban diketahui juga berprofesi sebagai debt collector.

Terungkap bahwa keributan awal antara suami korban dan para pelaku terjadi di depan sebuah hotel di Jalan Sudirman. Setelah sempat dilerai polisi, kedua pihak sepakat bertemu di dekat Polsek Bukit Raya. Namun, kedatangan ketua tim debt collector dengan banyak rekan memicu keributan susulan. Saat korban dan suaminya berusaha kabur dengan mobil, mereka dikejar hingga halaman polsek dan diserang secara brutal.

Meskipun aksi brutal tersebut terjadi di halaman kantor polisi, video yang beredar justru tidak memperlihatkan adanya upaya melerai dari anggota kepolisian. Kapolresta Pekanbaru Kombes Jeki Mustika membantah hal tersebut, menyatakan bahwa ada anggota yang berusaha menghentikan aksi para pelaku namun tidak terekam kamera. Ia juga menambahkan bahwa kehadiran anggota polsek saat itu mencegah aksi yang lebih parah.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network