get app
inews
Aa Text
Read Next : Dukung Asta Cita Presiden, Kapolres Rohil Gelar Makan Bergizi Bersama Siswa

Kapolres Rohil Silaturahmi ke Ketua IKMR dan Pesan Pilkada Damai

Selasa, 05 November 2024 | 14:06 WIB
header img
Ajak IKMR jaga kondusifitas di Rohil (ist)

Rohil, inews pekanbaru.id- Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni S.I.K M.H, melakukan cooling system dalam rangka melaksanakan operasi mantap Praja Lancang Kuning tahun 2024 dengan melakukan pertemuan silaturahmi. Selasa 29 Oktober 2024.

Kali ini Kapolres Rohil melalui Kabag SDM Kompol Amriadi, S.H dan Kasiwas Polres Rohil AKP Yuliardi, S.H, Kapolres Rohil Silaturahmi dengan Ketua Ikatan Keluarga Minang Riau ( IKMR) Kabupaten Rokan Hilir, Ediwar, SH. 

"Bapak Kapolres Rohil telah melaksanakan cooling system pilkada damai dalam rangka melaksanakan operasi mantap Praja Lancang Kuning tahun 2024, Polres Rohil, " kata Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I.K M.H. melalui Plh Kasi Humas Polres Rohil Ipda Fahrudin Ahmadi Rambe. 

Kapolres bersama Kabag SDM Polres Rohil dan Kasiwas Polres Rohil tadinya melakukan pertemuan silaturahmi dengan Ketua IKMR Kabupaten Rokan Hilir, Ediwar, S.H. 

Selalu ketua penanggung jawab keamanan pelaksanaan Pilkada Rohil 2024, Bapak Kapolres menyampaikan pesan agar bersama sama menjaga Kamtibmas aman dan kondusif dalam menghadapi Pilkada," terang Ipda Fahrudin Ahmadi Rambe. 

Kapolres juga menyampaikan bahwa untuk menjaga situasi yang aman dan kondusif dalam pilkada Rohil ini perlu kerjasama dari semua elemen masyarakat Rohil. Untuk itu diharapkan semuanya menahan diri untuk tidak terlibat situasi konflik.

Jika ada potensi kearah itu supaya melaporkan kepada pihak kepolisian ditempatnya berdomisili nya masing masing. 
" Marilah kita bersama sama mewujudkan terciptanya situasi Kamtibmas aman dan kondusif dalam melaksanakan proses berdemokrasi di Kabupaten Rokan Hilir ini, kata Bapak Kapolres," imbuhnya. 

 

Editor : Banda Haruddin Tanjung

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut