Kompol Rifendi Pimpin Apel Persiapan Pengamanan Rapat Pleno Tingkat Kecamatan Bandar Laksamana

Nanda
Persiapan Pleno di Bengkalis (Foto Ist)

Bengkalis. iNewsPekanbaru.id - Polsek Bukit Batu melaksanakan apel persiapan pengamanan dalam rangka pelaksanaan rapat pleno tingkat Kecamatan Bandar Laksamana Pemilu 2024 di Kecamatan Bandar Laksamana. Dalam apel ini, Kapolsek Bukit Batu Kompol Rifendi S.Sos., M,Si, memberikan arahan kepada seluruh Personil Apel, untuk memastikan kelancaran dan keamanan pelaksanaan rapat pleno tersebut. Minggu (18/02/2024).

Dalam upaya memastikan kelancaran dan keamanan proses demokrasi, Polsek Bukit Batu menggelar apel persiapan di halaman kantor Polsek Bukit Batu pada pagi hari ini. Apel ini diikuti oleh Personil Gabungan Polres Bengkalis dan Polsek Bukit Batu.

Selain itu, dalam apel tersebut juga dilakukan pengecekan kelengkapan peralatan dan perlengkapan keamanan yang akan digunakan dalam pengamanan rapat pleno tersebut. Seluruh petugas kepolisian diminta untuk memastikan bahwa semua persiapan telah dilakukan dengan baik dan memastikan kesiapan dalam menghadapi segala kemungkinan yang mungkin terjadi, ujarnya.

Rapat pleno tingkat kecamatan sendiri dijadwalkan akan dilaksanakan hari ini sebagai tahapan penting dalam proses Pemilu 2024. Polsek Bukit Batu bersama dengan seluruh aparat keamanan lainnya berkomitmen untuk memberikan pengamanan yang optimal demi terciptanya proses pemilihan yang demokratis dan kondusif di Kec Bukit Batu.

:Dengan adanya apel persiapan ini, diharapkan semua pihak dapat bekerja sama secara sinergis dalam menjaga keamanan dan kelancaran proses pemilu, sehingga hasilnya dapat mencerminkan suara rakyat secara adil dan transparan,"katanya.

Editor : Banda Haruddin Tanjung

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network