Waka Polres Rohul Beri Kejutan untuk HUT TNI di Koramil 02 Rambah

Rahmad
Polres Rohul Beri Kejutan HUT TNI di Rambah (Foto iNewsPekanbaru.id)

iNewsPekanbaru.id  – Waka Polres Rohul Kompol Erol Ronny Risambesi memberikan kejutan kepada Bati Tuud Koramil 02 Rambah Kodim 0313/KPR Peltu M. Yakfi pada hari ulang tahun (HUT) TNI yang ke-78. Erol Ronny Risambesi mendoakan tetap sehat dan berharap sinergisitas TNI-Polri terus terjaga.

Ketika memasuki halaman Kantor Koramil 02 Rambah yang ada di Desa Koto Tinggi, Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu, Riau, ternyata sudah ada kue ulang tahun. Para hadirin, termasuk Erol Ronny Risambesi, menyanyikan lagu 'Selamat Ulang Tahun' untuk personil TNI.

Selanjutnya, M. Yakfi memotong kue ulang tahun itu dan langsung menyerahkan kepada Erol Ronny Risambesi. Kejutan itu membuat seluruh personil TNI Polri tersenyum bahagia.

Dalam kesempatan tersebut, Erol Ronny Risambesi mengucapkan selamat ulang tahun kepada TNI semoga panjang umur dan berkah, sehat selalu dalam mewujudkan Polri yang presisi dan juga bersinergi bersama TNI.  

"Kami dari Polres Rohul mengucapkan selamat ulang tahun kepada Tentara Nasional Indonesia yang 78. Harapan kami sinergitas yang selama ini telah terjalin dapat mewujudkan TNI-Polri yang sinergi solid," ucap Erol Ronny Risambesi, Kamis (5/10/2023).

Sementara itu, Peltu M. Yakfi mengucapkan terima kasih atas kejutan ulang tahun yang diberikan. Dia mengatakan kejutan ini sebagai kado terindah bagi seluruh personil TNI dan kepolisian.

"Kami sangat berterima kasih Bapak Waka Polres Rohul atas surprise yang diberikan kepada kami dan ini tentunya menjadi kado terindah buat kami dan juga jajaran kepolisian," ungkap Peltu M. Yakfi.

Editor : Banda Haruddin Tanjung

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network