Pekerja Sagu di Meranti Diserang Buaya, Tubuh Dibawa ke Sungai

Riski
Kakek Nizam yang berusia 60 tahun hilang diterkam buaya Sungai Mungkal saat merakit tual sagu di Desa Bengkikit, Kepulauan Meranti, Riau. Foto tim SAR menyusuri Sungai Mungkal. iNewsPekanbaru.id/Banda HT

MERANTI, iNewsPekanbaru.id - Seorang pekerja pencari sagu di  Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau bernama Nizam  diserang seekor buaya. Hingga kini pria berusia 60 tahun ini dalam pencaharian tim gabungan

Kepala Basarnas Pekanbaru I Nyoman Sidakarya mengatakan bahwa korban diserang buaya saat merakit tual (batang) sagu.  Lokasinya di Sungai Mungkal Desa Bengkikit, Meranti.


"Tim hari ini menerima laporan terkait membahayakan manusia diserang buaya. Lokasi jarak korban dengan Unit Siaga Meranti sekitar 72 NM,"katanya Senin (20/2/2023).

Keterangan teman kerja korban kejadian itu terjadi pada pukul 8.30 WIB. Saat itu korban sedang berada di Sungai Mungkal untuk merakit tual kayu.


Saat merakit itulah seekor buaya menyerang korban. Hewan predator itu langsung membawa korban ke dalam sungai."Selain tim SAR, pencaharian melibatkan TNI AL, dan BPBD Kepulauan Meranti," tukasnya.

Editor : Banda Haruddin Tanjung

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network