get app
inews
Aa Text
Read Next : Jurgen Klopp Dikabarkan Jadi Pelatih, Segini dana yang Harus Disiapkan PSSI

4 Nama Dicoret Jelang Laga Timnas Indonesia Lawan Bahrain

Kamis, 10 Oktober 2024 | 09:51 WIB
header img
Shin Tae Young Bersama Calvin (Foto PBSI)

JAKARTA, iNewsPekanbaru.id – Pelatih Timnas Indonesia, SHIN Tae-yong, mengumumkan keputusan sebelum laga melawan Bahrain yang dijadwalkan pada Kamis malam (10/10/2024). Dari total 27 pemain yang dipanggil, empat nama harus dicoret dari daftar 23 pemain yang akan didaftarkan.

Meskipun nama-nama yang dicoret belum diumumkan secara resmi, Okezone memprediksi bahwa Wahyu Prasetyo, Pratama Arhan, Egy Maulana Vikri, dan Dimas Drajad adalah pemain yang terpaksa harus meninggalkan skuad.

Wahyu Prasetyo mengalami kesulitan bersaing di posisi bek tengah, menghadapi persaingan ketat dari pemain-pemain seperti Jay Idzes dan Rizky Ridho. Di sektor bek kiri, Pratama Arhan juga kalah saing dari Calvin Verdonk dan Shayne Pattynama.

Sementara itu, Egy Maulana Vikri kesulitan menembus posisi winger kanan, di mana Witan Sulaeman dan Marselino Ferdinan tampil mengesankan. Kehadiran pemain anyar Eliano Reijnders yang juga berpotensi dimainkan di posisi tersebut membuat situasi semakin sulit bagi Egy. Dimas Drajad pun menghadapi persaingan di lini depan.

Keputusan pencoretan ini menjadi sangat krusial bagi strategi Timnas Indonesia menjelang dua laga penting, yaitu melawan Bahrain dan China. Semua mata kini tertuju pada performa tim di lapangan saat mereka berupaya meraih hasil maksimal dalam pertandingan mendatang.

Editor : Banda Haruddin Tanjung

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut