get app
inews
Aa Read Next :  Polresta Kumpulkan Pemilik Lahan Ganti Rugi Waduk Pemko, Siapa Pemilik Lahan Semakin Terang 

Polresta Cek Kelayakan Sapi Untuk Kurban dan Pantau Harga Sembako

Senin, 20 Mei 2024 | 18:05 WIB
header img
Polisi Cek Ketersediaan Sapi dan Pangan di Riau Jelang Lebaran Iduladha (Foto inewsPekanbaru.id)

iNewsPekanbaru.id - Polresta Pekanbaru, Riau melakukan pengecekan sejumlah tempat untuk memantau persedian sembako dan daging. Hal ini dilakukan untuk pengamanan stok lebaran Idul Adha 2024,

"Kita mengecek beberapa lokasi peternakan sapi di Pekanbaru. Ini untuk memastikan layak atau tidak untuk dijadikan hewan untuk kurban," ujar Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Bery Juana Putra  Senin (20/5).

Salah satu lokasi peternakan sapi yang dicek yaitu milik peternakan Putri Adika di jalan Sialang Bungkuk Kelurahan Bencang Lesung Kecamatan Tenayan Raya Kota Pekanbaru.

"Terhadap hewan tersebut telah dilakukan vaksin dan telah dilakukan pengecekan serta pengawasan oleh Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kota Pekanbaru," kata Bery.

Bery menyebutkan, untuk keseluruhan lokasi peternakan, jumlah stok hewan sapi yang stanby sebanyak 3.263 ekor. Jenis sapi-sapi tersebut yakni, sapi Bali, sapi PO (peranakan ongol), sapi simental, sapi limosin, sapi brahman.

"Sapi berasal dari Lampung, Pasir Pangaraian, Bangkinang, Pasar Minggu Tapung, Kandis," ucap Bery.

Sedangkan bahan pokok, Bery mengatakan tidak ada masalah terhadap ketersediaannya. Hal itu diketahui setelah polisi mengecek ketersediaan dan distribusi beras, gula, dan bawang putih.

Pengecekan dilakukan di tingkat distribusi atau distributor hingga konsumen jelang Lebaran Idul Adha 1445.

"Beberapa lokasi toko bahan pokok yang kami cek yaitu gudang beras UD. Maju Jaya, toko BJ. Eva serta toko UD. Hidup Jaya," jelas Bery.

Bery menjelaskan, untuk stok beras di Pekanbaru yakni 1.196.394 Kg, gula 7.611 Kg, bawang putih 45.000 Kg. Stok bahan pangan pokok dapat menutupi ketersediaan di Kota Pekanbaru.

Editor : Banda Haruddin Tanjung

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut