get app
inews
Aa Text
Read Next : Launching Gugus Tugas Polri, Kapolres Pelalawan Ajak Elemen Masyarakat Sukseskan Pilkada

Polisi Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Penumpang Kapal di Kuala Kampar

Sabtu, 10 Februari 2024 | 15:21 WIB
header img
Penumpang Kapal di Kuala Kampar bersama Polri (Foto Ist)

iNewsPekanbaru.id - Demi Pemilu Damai Tahun 2024, Polsek Kuala Kampar jajaran Polres Pelalawan Polda Riau , Cooling System di Kelurahan Teluk Dalam Kecamatan Kuala Kampar Kabupaten Pelalawan.

Mewujudkan Pemilu Tahun 2024 yang damai dan kondusif di wilayah hukum Polsek Kuala Kampar. Dipimpin oleh Ka SPK I Polsek Kuala Kampar serta diikuti oleh personil Polsek Kuala Kampar lainya. 

"Kegiatan Cooling System sambang Penumpang Kapal Penyebrangan di Pelabuhan Teluk Dalam. Sekaligus menyampaikan kehadiran personil Polsek Kuala Kampar kepada masyarakat untuk memberikan pelayanan," ungkap Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto, S.H., S.I.K melalui Kapolsek Kuala Kampar AKP Rhino Handoyo, S.H. 

Selain itu, personil juga menyampaikan pesan-pesan harkamtibmas dan pemilu damai 2024. Hal ini, sesuai dengan program Kapolres Pelalawan yaitu Harmonim Humanis, dimaksud Akuntabel, Responsif, Mahir, Optimis, Norma dan Iman.

Kegiatan bertujuan, memastikan bahwa semua pihak dapat berpartisifasi dalam proses demokrasi.

"Semoga selama berjalannya rangkaian Pemilu Tahun 2024 kita senantiasa diberi kesehatan dan kekuatan. Sehingga dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan semaksimal mungkin," pungkasnya.

Editor : Banda Haruddin Tanjung

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut