Polres Kampar Patroli Antisipasi Balap Liar Saat Asbuh

Rahmad Riski
Patroli Ngabuburit Polres Kampar Untuk Antisipasi Balap Liar

KAMPAR, iNewsPekanbaru.id - Polres Kampar melaksanakan patroli dan pengamanan asmara subuh (Asbuh), untuk antisipasi balap liar di wilayah berjuluk Negeri Serambi Mekah, Selasa (12/3/2024) sekira pukul 05.30 Wib. 

Dalam kegiatan ini,  personel yang terlibat adalah Samapta dan Satlantas Polres Kampar. Operasi gabungan dengan menyasar anak-anak remaja di Jalan Ahmad Yani Kecamatan Bangkinang Kota yang meresahkan seperti balap liar dan main marcun. 
Tim mengelilingi sepanjang Jalan Ahmad Yani, Jembatan WPC kel Langgini dan Jalan Lingkar Kecamatan Bangkinang Kota. 

Patroli ini dihadiri oleh Kasat Lantas Polres Kampar AKP Viola  Dwi Anggraini, Kasat Samapta Polres Kampar Akp Dadan Wardan Sulia, Pers Samapta Polres Kampar 8 personil dan Sat Samapta Polres Kampar 10 personil. 

"Patroli di seputaran Ahmad Yani Dan Sekitarnya  untuk terwujudnya rasa aman bagi masyarakat dan  Harkamtibmas serta untuk antisipasi Laka Lantas, khususnya di Kecamatan Bangkinang Kota," ucap Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja. 

Selain itu, kami menghadirkan polisi  di tengah masyarakat untuk mencegah terjadinya Kriminalitas serta menciptakan tertib Lalu Lintas di bulan suci Ramadhan

"Memberikan pelayanan kepada masyarakat berupa tindakan kepolisian yang dilakukan oleh petugas patroli dalam rangka memberikan perlindungan, pengayoman, pelayanan kepada masyarakat dan meniadakan kemungkinan adanya niat dan kesempatan dalam rangka mencegah timbulnya gangguan kamtibmas," Tambah Kapolres. 

Memberikan penindakan dan himbauan kepada anak - anak remaja yang melakukan kegiatan asmara subuh dan balapan liar. "Selama pelaksanaan giat situasi terdapat dalam keadaan aman dan lancar," pungkas Kapolres.

Editor : Banda Haruddin Tanjung

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network