iNewsekanbaru.id - Timnas Indonesia akan menghadapi tim kuat, Vietnam di laga Semifinal Piala AFF. Kabar baik, Jordi Amat bisa kembali tampil dan siap menghadapi anak asuh Park Hang-seo.
Jordi Amat dititipi tugas besar oleh pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. Sang pemain keturunan Spanyol akan kembali tersedia setelah selesai menjalani hukuman akumulasi kartu kuning di Piala AFF 2022.
Jordi Amat absen dalam pertandingan kontra Filipina, Senin 2 Januari 2023, karena telah mengoleksi dua kartu kuning di fase grup. Dia pun akan kembali tersedia untuk laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 kontra Vietnam.
Shin Tae-yong menyuarakan optimismenya bahwa Jordi Amat bakal tampil impresif di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Jumat 6 Januari 2023 mendatang. Pemain Johor Darul Takzim ini pun diharapkan untuk langsung kembali bermain sebagai starter.
"Saya sangat percaya dengan penampilan Jordi Amat," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers, Kamis (5/1/2023).
"Jordi sangat baik. Dia banyak pengalaman bermain di klub besar," ucapnya
Shin Tae-yong optimistis Timnas Indonesia bisa meraih kemenangan atas Vietnam. Dia pun percaya bahwa Jordi Amat bakal mengemban tugas sebagai pemimpin dengan baik.
"Jordi pastinya akan memimpin tim dengan baik. Saya yakin tim bisa meraih kemenangan dalam laga besok," harapnya.
Editor : Banda Haruddin Tanjung