get app
inews
Aa Text
Read Next : Tarian Daerah Warnai Wisuda Unilak ke-69, Tunjukkan Komitmen Kampus Multikultural

Buka PKKMB 2022, Unilak Menuju Kampus Ramah Disabilitas

Rabu, 28 September 2022 | 18:57 WIB
header img
Universitas Lancang Kuning Terima Belasan Mahasiswa Disabilitas (Foto Banda HT)

Pekanbaru iNews.id - Universitas Lancang Kuning (Unilak) Pekanbaru resmi memulai Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) tahun 2022. Acara ini dibuka oleh Rektor Dr Junaidi SS M.Hum di lapangan sepak bola, Rabu,(28/09/2022).

Pada tahun 2022 ini, Unilak menerima 2500 mahasiswa baru yang diterima di 24 Prodi (program studi) dan 10 fakultas yang ada di Unilak. Saat pembukaan PKKMB turut hadir Wakil Rektor I Dr Zamzami, Wakil Rektor III Dr Bagio Kadaryanto,SH.MH, dekan se lingkungan Unilak, Kepala Badan/Biro, Ketua BEM Unilak Septian Fransdika, Ketua DPM Agel Purwanda, dan panitia PKKMB.

Dr Junaidi saat membuka PKKMB merasa bangga dan senang bisa menyambut mahasiswa baru. Selamat datang kepada mahasiswa baru, saya ingin sampaikan pilihan adik-adik kuliah di Unilak adalah pilihan tepat. Diantara ribuan mahasiswa baru ada saudara-saudara kita yang bekebutuhan khusus/disabilitas, ujarnya diawal sambutan.

Pada kesempatan itu juga Dr Junaidi melakukan dialog dan memperkenalkan mahasiswa disabilitas, saat dipanggil oleh Rektor, tepuk tangan riuh menggema di lapangan Sepak Bola Unilak. 

"Di tahun ini ada 14 mahasiswa kita dari kawan kawan penyandang disablitas, mereka kuliah di beberapa fakultas di Unilak, ada yang di Fakultas Ekonomi Bisnis, ada yang di Fadiksi dan di Fasilkom. Melaluli PKKMB ini kami ingin tegaskan bahwa Unilak resmi mengukuhkan diri menuju kampus ramah Disabilitas di Riau," ujar Dr Junaidi.

Ditegaskan Dr Junaidi bahwa prinsip Education For All menjadi dasar Unilak menerima mahasiswa baru disabilitas. Pendidikan untuk semua merupakan hak setiap warga negara karena diatur dalam UUD.

" Saya teringat saat kuliah dulu menjadi bagian dari relawan disabilitas, membantu mahasiswa-mahasiswa berkebutuhan khusus. Hari ini secara resmi Unilak telah menerima mahasiswa disabilitas, walaupun beberapa tahun lalu sudah ada yang kuliah dan sarjana, Namun di tahun ini jumlahnya bertambah, ada 14 orang. Saya mengajak untuk seluruh mahasiswa, semua yang ada di Unilak mari membantu dan bergaul dengan ramah, belajar bersama dengan mahasiswa disabilitas, bersama-sama untuk mewujudkan mimpi menjadi orang sukses," ujar Dr Junaidi

PKKMB Unilak berlangsung selama empat hari dimulai hari Rabu-Sabtu. Selain kegiatan dilakukan di tingkat Universitas mahasiswa baru juga disambut dengan kegiatan di tingkat Fakultas. 18 organisasi Unit Kegiatan Mahasiswa(ukm) yang ada di Unilak juga memarkan kreatifitas mereka.
 

Editor : Banda Haruddin Tanjung

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut