ROHIL,iNewsPekanbaru.id - Dalam menciptakan Pilkada Damai yang aman, kondusif dan damai, Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni SIK MH bersama Kodim 0321 Rohil Letkol Kav. Nugraha Yuda Prawiranegara SIP laksanakan kegiatan Bhakti Sosial pemberian sembako ke keluarga Veteran di Bagansiapiapi Kecamatan Bangko, Kabupaten Rohil, Senin (7/10/2024.
Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni SIK MH melalui Plh Kasi Humas Polres Rohil IPDA Edi Purnomo SH mengatakan, adapun tujuan dari kegiatan Bhakti Sosial ini adalah sebagai bentuk kepedulian dan berbagi bersama keluarga Vereran Rohil.
"Selain itu juga mempererat hubungan antara Polri dan TNI dengan masyarakat. Kapores juga menghimbau kepada semua masyarakat, agar tetap menjaga keamanan dan kerukunan selama masa kampanye," pesan Edi Purnomo SH.
Dirinya menghimbau kepada semua masyarakat, agar tidak percaya terhadap berita hoax yang beredar selama masa Pilkada Damai serentak.
"Serta kami juga menghimbau kepada semua masyarakat, dalam proses pilkada, agar jangan saling menjatuhkan paslon lain, atau membuat fitnah atau ujaran kebencian terhadap paslon lain," sebut Edi Purnomo SH.
"Mari kita jaga kamtibmas di tengah masyarakat, agar proses Pilkada Damai serantak berajalan dengan aman, damai, kondusif dan tentram," harap Ipda Edi Purnomo SH.
Editor : Banda Haruddin Tanjung
Artikel Terkait