PEKANBARU, iNewsPekanbaru.id Seorang pengendara sepeda motor di jatuh dari fly over di perempatan Jalan Nangka–Soekarno Hatta, tepat di depan Mal SKA dan Mal Living World Pekanbaru, pada Jumat (26/4) sekitar pukul 07.00 WIB.
Korban diketaui bernama Saud Bicara Parlindungan (39) warga Jalan Adi Sucipto Pekanbaru. Saat kejadian korban mengendari motor Yamaha Mio Nomor Polisi 5923 OK.
Kasat Lantas Polresta Pekanbaru menyatakan bahwa saat kejadiankorban melaju dari arah Jalan Riau menuju Pasar Pagi Arengka. Kemudian tiba tiba kendaraan hilang Kendari dan menabrak pembatas jembatan. Kemudian korban terlempar dari atas jembatan. Sementara motornya masih di atas jembatan.
"Akibat kejadian korban mengalami luka pada bagian kepada, bagian mata dan kaki," kata Kasat Lantas Polresta Pekanbaru I Made Juni Sabtu (26/4/2025).
Petugas yang mengetahui kejadian langsung mendatangi lokasi dan melakukan olah TKP (Tempat Kejadian Perkara). Petugas kemudian mengamankan kendaraan korban.
"Untuk korban saat ini di rawat RS Eka Hospital," tukasnya.
Editor : Banda Haruddin Tanjung
Artikel Terkait