Barisan Puan Maharani Berbagi Makanan dengan 'Wong Cilik' di Pekanbaru

Banda Haruddin Tanjung
Pembagian makanan dari BPM Riau (Foto Banda HT)

Pekanbaru Inews.id - Pengurus Barisan Puan Maharani (BPM) Provinsi Riau mengadakan kegiatan sosial berbagi dengan masyarakat di Kota Pekanbaru. Mereka berbagi makanan kepada 'Wong Cilik'

Dalam aksinya ini,  mereka membagikan sejumlah makanan seperti lontong, pecal dan lainnya. Aksi sosial ini di pusatkan di Jalan Jendral Sudirman Pekanbaru Jumat (29/7/2022).

Sasaran kegiatan sosial ini adalah seperti supir ojek online, supir angkutan kota, penyapu jalan, serta masyarakat pengendara motor.


"Pengendara yang lewat kita berikan makanan secera gratis. Sasaran utama kita tukang ojek, anak jalanan, sopir angkot, dan warga lainnya," ujar Ketua Barisan Puan Maharani Provinsi Riau, Wan Subantriarti.


Dia menjelaskan bahwa pembagian makanan gratis ini dilakukan setiap Jumat dengan tema Jumat Barokah. Wan menyebutkan, tujuan mereka hanya untuk saling berbagi kepada masyarakat wong cilik.

Wan mengatakan, kegiatan itu akan terus dilakukan ke depannya dengan waktu yang tidak dapat ditentukan. Ini merupakan inisiasi bersama pengurus Barisan Puan Maharani Provinsi Riau."Hari ini sudah kelima kalinya, pokoknya setiap Jumat kita lakukan terus pembagian makanan ini. Semoga bermanfaat bagi warga," harap Wan.


Wan menjelaskan, sarapan gratis yang mereka sediakan tersebut dibeli dari UMKM warga tempatan. Itu dilakukan untuk membantu masyarakat yang menjalankan usaha makanan.
"Sengaja kami beli dari UMKM rumahan supaya dapat membantu ekonomi warga, karena sama-sama kita ketahui, masyarakat ekonominya saat ini terpuruk akibat pandemi Covid-19," jelasnya.
 

Editor : Banda Haruddin Tanjung

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network