get app
inews
Aa Text
Read Next : Selamatkan Mahasiswi, Mahasiswa UIN Suska Riau Hanyut di Sungai Gansal

Mahasiswa UIN Suska yang Coba Selamatkan Temannya Ditemukan Meninggal

Rabu, 22 Januari 2025 | 14:42 WIB
header img
Pencaharian Mahasiswa UIN Suska Riau membuahkan hasil (ist)

INHU, iNewsPekanbaru.id - Pencarian hari ketiga terhadap Maulana Musyaffa Aluddin, mahasiswa UIN Suska Pekanbaru yang hanyut di Sungai Gansal, Kecamatan Batang Gansal, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), membuahkan hasil. Pada Rabu (22/1), sekitar pukul 08.00 WIB, korban ditemukan, namun dalam kondisi meninggal dunia.

"Jenazah ditemukan sekitar 4,5 kilometer dari lokasi awal kejadian," kata Kapolres Ihhu AKBP Fahrian Siregar Kamis (22/1/2025).

Penemuan korban setelah tim gabungan melakukan penesururan ecara menyeluruh sungai.

" Jenazah korban berhasil dievakuasi pada pukul 09.30 WIB dan dibawa ke Puskesmas Kecamatan Batang Gansal pada pukul 12.30 WIB. Pihak keluarga, yang diwakili oleh orang tua kandung korban, Dr. Elfi Riadi, menyatakan bahwa mereka mengikhlaskan kepergian almarhum dan meminta agar tidak dilakukan pemeriksaan atau otopsi pada jenazah. Keluarga juga menegaskan tidak akan menuntut pihak manapun terkait kejadian ini," imbuhnya.

Jenazah Maulana kemudian dibawa ke Desa Tarai Bangun, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, untuk dimakamkan. Seperti diketahui kejadian bermula pada Minggu (19/1) sekitar pukul 16.00 WIB, ketika Maulana bersama 12 mahasiswa UIN Suska Riau yang sedang menjalani program pengabdian masyarakat (mengajar di Dusun Nunusan), menuju Bukit Tiga Puluh untuk mencari sinyal telepon.

Setelah selesai, mereka menyeberang Sungai Gansal dan memutuskan untuk mandi di sungai tersebut karena pakaian mereka kotor. Saat mandi, seorang mahasiswi yang tidak bisa berenang hampir hanyut, dan Maulana berusaha menolong. Meskipun berhasil menyelamatkan temannya, Maulana terseret arus dan hanyut terbawa derasnya aliran sungai.

"Kita mengimbau agar selalu waspada terutama saat beraktifitas di air demi menjaga hal tidak diinginkan,"tukasnya.

Editor : Banda Haruddin Tanjung

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut