JAKARTA, iNews.id - Nasi uduk menjadi salah satu menu yang sering disajikan khususnya untuk sarapan. Namun di luar negeri, harga nasi uduk setinggi langit.
Nasi uduk memiliki rasa yang gurih dengan deretan lauk lengkap seperti, mi bihun, tempe orek, telur, sambal dan kerupuk. Siapa saja akan ketagihan mencicipi. Di Indonesia nasi uduk biasanya dijual sekitar Rp10.000. Anda sudah kenyang menyantap nasi uduk yang gurih.
Namun, apa jadinya jika harga nasi uduk yang biasa Anda makan justru harganya berkali-kali lipat? Seperti yang dialami pria ini. Videonya viral usai diunggah akun Twitter, @irwanprasetiyo. Dalam video itu, Irwan pemilik akun TikTok yang tinggal di Amerika Serikat memutuskan menyantap kuliner nasi uduk.
Irwan mengatakan restoran itu berada di Kota Portland. Restoran tersebut memang menyajikan makanan khas Nusantara. "Harganya bikin cenut-cenut ya," kata Irwan, dikutip Senin 24 Oktober 2022.
Bagaimana tidak, harga untuk seporsi nasi uduk di restoran tersebut mencapai 15 dolar AS atau setara dengan Rp230.000. Belum lagi tambahan lauk seperti ayam, hingga rendang yang mencapai Rp100.000 per porsinya. Rupanya tak cuma nasi uduk, restoran itu juga menyediakan menu masakan Indonesia lainnya, seperti gado-gado, kare, hingga bubur ayam. Tak kalah fantastis, untuk seporsi makanan itu dibanderol seharga Rp200.000.
Di akhir video, Irwan membongkar total yang harus dia bayar saat makan di restoran tersebut. Untuk seporsi nasi uduk beserta lauk dan es cendol, Irwan harus merogoh kocek hingga Rp600.000. Alhasil, video itu pun viral dan bikin netizen Indonesia geleng-geleng kepala. Mereka tak habis pikir Irwan harus membayar lebih dari Rp600.000 untuk nasi uduk dan jajanan khas Indonesia lainnya.
Artiket ini sudah diterbitkan di https://www.inews.id/travel/kuliner/viral-makan-nasi-uduk-dan-es-cendol-di-amerika-serikat-rp600000-lauknya-apa-saja
Editor : Banda Haruddin Tanjung
Artikel Terkait